“Duh, harga sahamnya turun. Padahal baru masuk,” keluh Diah, salah seorang investor ritel yang memgang saham PT Adaro Energy Tbk., akhir pekan lalu. Saha, berkode ADRO itu memang menggiurkan. Meroket 45,9% dalam kurun setahun.
Siapa yang tidak tergiur melihat harga saham Adaro Energy (ADRO) yang dalam waktu kurang dari sebulan naik 12,2% menjadi Rp 1.330 pada awal pekan lalu, atau menyentuh rekor tertinggi dalam setahun terakhir. Saham ini melonjak 45,9% dalam waktu setahun terakhir (year-on-year).
Sumber: Bisnis Indonesia, Selasa 26 Agustus 2014.