PEMBIAYAAN BERKELANJUTAN: Akselerasi Peran Perbankan

Industri keuangan nasional, termasuk perbankan, perlu mengakselerasi penyaluran pembiayaan berkelanjutan untuk proyek-proyek yang masuk dalam kriteria Taksonomi untuk Keuangan Berkelanjutan Indonesia (TKBI) menyusul mundurnya Amerika Serikat dari kemitraan Just Energy Transition Partnership (JETP).

‘Transisi’ dalam Taksonomi

Hampir sebulan lalu, Otoritas Jasa Keuangan meluncurkan Taksonomi untuk Keuangan Berkelanjutan Indonesia (TKBI), revisi dari Taksonomi Hijau Indonesia (THI) yang diterbitkan pada 2022.