Jakarta – PT Jasa Marga Tbk. mengungkapkan bahwa realisasi volume lalu lintas jalan tol yang dioperasikan perseroan beserta anak perusahaan selama 2015 mencapai 1,38 miliar kendaraan. Raihan tersebut tumbuh 4,54% atau setara dengan 60 juta kendaraan dibandingkan dengan 2014 sebanyak 1,32 miliar kendaraan.
Sekretaris Perusahaan PT Jasa Marga Tbk (JSMR) Muhammad Sofyan mengungkapkan, jalan tol yang ada di wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jabotabek) masih menjadi penyumbang volume lalu lintas terbesar dengan 78%, selebihnya dari luar Jabotabek.
Sumber: Bisnis Indonesia, Selasa 19 Januari 2016.